Kapolres Mojokerto Gelar Tausiyah Agama Untuk Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW


Kapolres Mojokerto memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW-Polres Mojokerto/ Istimewa-polresmojokerto.id

INFO MOJOKERTO – Polres Mojokerto memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M dengan menggelar tausiyah agama.

Kapolres Mojokerto AKBP Apip Ginanjar S.I.K.M.Si, dan anggotanya menggelar Tausiyah Agama yang dipimpin oleh KH. Imam Muhajir di Masjid Darul Istiqomah Polres Mojokerto Jl. Gajah Mada No.99 Ds Menanggal Kecamatan Mojosari Kababupaten Mojokerto, Rabu (20/10/21).

Saat mengisi sambutan kapolres mengucapkan selamat memperingati hari kelahiran Nabi, dan tak lupa untuk menyuruh seluruh anggotanya meneladani Sifat Nabi Muhammad SAW.

“Kami sekeluarga mengungkapkan selamat memperingati hari Maulud Nabi Muhammad SAW 1443 H, disini saya menyampaikan agar seluruh anggota meneladani sifat nabi Muhammad  SAW, seluruh anggota lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dan mengatur hubungan dengan mahluk sosial lainnya,” Ungkap Kapolres.

Kemudian KH Imam Muhajir mengungkapkan rasa terimakasih kepada Kapolres karena telah menerimanya dengan baik dan juga telah memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

(BACA JUGA:Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Mojokerto Adakan Workshop Bagi Guru SD)

“Saya pribadi mengungkapkan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW untuk menuju Polri yang persisi, semoga dapat terwujud dan Polri dan lebih dicintai oleh masyarakat. Tugas polisi merupakan ladang pahala yang besar dimana memberikan perlindungan dan pengayoman,” ujar KH Imam.

KH Imam juga berharap semoga seluruh anggota Polres Mojokerto menjadi Polisi yang ada di jalan Agama serta menjadi ladang pahala untuk nanti. (IM)

`
Tags :
Kategori :

Berita Terkait